Download Patch/Updater Aplikasi Dapodik (Dapodikdasmen) 2017b


Patch/Updater Aplikasi Dapodik (Dapodikdasmen) 2017b telah rilis seminggu yang lalu tepatnya pada tanggal 20 April 2017. Dengan menggunakan patch aplikasi Dapodik versi 2017b ini, Operator Sekolah sudah bisa melakukan input nilai rapor dan nilas Ujian Sekolah US/USBN.

Sebenarnya untuk bisa menggunakan versi terbaru aplikasi Dapodik 2017b ini, para Operator Sekolah/Operator Dapodik bisa dilakukan update secara online melalui menu pengaturan di aplikasi Dapodik versi sebelumnya, namun bagi yang mengalami kendala sinyal solusi termudahnya yaitu update menggunakan Patch/Updater secara offline pada komputer/laptor yang dipakai instalasi Dapodik Sekolah.

Patch Dapodikdasmen Versi 2017b

Terdapat 3 pembaruan di aplikasi Dapodikdasmen 2017b ini, antara lain:
1. Penambahan Menu untuk menginput nilai rapor peserta didik
2. Penambahan tombol untuk memasukan prefill anggota rombel terdahulu
3. Dan Pembukaan pembuatan akun PTK untuk Non Induk

Namun perlu diketahui bahwa khusus jenjang SD dan SLB, penginputan nilai rapor dan nilai ujian sekolah belum bisa dilakukan (belum diakomodir).

Download Patch Dapodikdasmen Versi 2017b
Download Panduan/Juknis Dapodikdasmen Versi 2017b

CATATAN
- Gunakan koneksi internet stabil saat download
- Disarankan lakukan restart komputer setelah isntall patch
- Lakukan refresh dengan menekan tombol F5 atau Ctrl+F5 agar aplikasi terbuka dengan sempurna

Baca juga: Cara Mudah Cek Info GTK Guru SMT 2 (SD SMP SMA SMK SLB) TP 2016-2017

Demikianlah info tentang "Download Patch/Updater Aplikasi Dapodik (Dapodikdasmen) 2017b", jangan lupa LIKE/SHARE/FOLLOW jika informasi ini bermanfaat bagi rekan-rekan Operator Sekolah di seluruh Indonesia.

0 komentar:

Posting Komentar